Kemampuan Ibu Postpartum Primipara Remaja Dalam Menyusui Bayi Baru Lahir di Wilayah Kerja UPT BLUD Puskesmas Narmada Kabupaten Lombok Barat NTB 2017

Baiq Yuni Fitri Hamidiyanti

Abstract


Transisi menjadi orang tua akan sulit bagi orang tua yang masih remaja, ibu primipara remaja pada minggu pertama masih belum siap menerima tugas-tugas barunya sebagai ibu. Ibu Primipara remaja sering tmengalami perasaan tidak mahir dan tidak mampu dalam melakukan keterampilan perawatan bayi, misalnya memberikan ASI atau menyusui bayi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan ibu postpartum primipara remaja dalam menyusui bayi baru lahir. Jenis penelitian observasional dengan rancangan cross sectional. Populasi penelitian seluruh ibu postpartum primipara remaja bersalin di Wilayah Kerja Puskesmas Narmada bulan Mei sampai Juli 2017, teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling jumlah sampel diperoleh sebanyak 40 responden. Uji statistik yang digunakan adalah Uji regresi linear. Hasil penelitian menunjukkan ada pengaruh kemampuan menyusui bayi baru lahir pada hari ke 3 dengan berat badan bayi pada hari ke 3, dengan p=0,000 atau p <0,05, dengan nilai koefisien regresi sebesar R= 0,576. Hasil pada hari ke 7 ada pengaruh kemampuan menyusui bayi baru lahir pada hari ke 7 dengan berat badan bayi pada hari ke 7, dengan p=0,000 atau p <0,05. Kesimpulan penelitian ada pengaruh yang signifikan kemampuan menyusui bayi baru lahir dengan perkembangan berat bada bayi baru lahir

 


Keywords


Kemampuan; primipara remaja; menyusui bayi baru lahir

Full Text:

PDF

References


Astuti. Pengaruh Menyusui Terhadap Perubahan Berat Badan Ibu Post Partum Di Wilayah Kerja Puskesmas Sawit Kabupaten Boyolali. Skripsi diterbitkan di Surakarta. Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Surakarta, 2013.

BPS Lobar. Lombok Barat Dalam Angka 2014. Gerung: Badan Pusat Statistik Kabupaten Lombok Barat, 2014.

Hamidiyanti. Pengaruh Tingkat Kecemasan Pada Ibu Postpartum Primipara Remaja Terhadap Kemampuan Pemenuhan Kebutuhan Bayi Baru Lahir di Wilayah Kerja Puskesmas Narmada Kabupaten Lombok Barat NTB. Tesis diterbitkan di Makassar. Fakultas Kedokteran Universitas Hasanudin Makassar, 2015.

Herwani N. Gambaran Kemempuan Ibu Nifas Primipara Tentang Perawatan Bayi sehari- hari di Kelurahan Bagan Pete Kota Jambi Tahun 2011. Jurnal Ilmiah Universitas Batanghari Jambi. Vol. 14 No. 1. Hal 58-63, 2014.

Kemenkes. Profil Kesehatan Indonesia 2012. Jakarta: Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, 2013.

Oliveira P.S. & Cordeiro M.M. Nursing Care Needs in the Postpartum Period Of Adolescent Mothers: Systematic Review. Jurnal of Nursing UFPE on line. Hal 3953- 3961, 2014

Himawati dan Mawarti. Pengaruh Pendidikan Kesehatan Tentang Teknik Menyusui Terhadap Pengetahuan dan Perilaku Teknik Menyusui Pada Ibu Primipara di BPS Kecamatan Kalibawang Kulonprogo Tahun 2011. Skripsi. STIKES Aisyah Jogjakarta, 2011

Muskikah. Pengalaman Ibu Primipara Dalam Memberikan ASI Eksklusif di Wilayah Kerja Puskesmas Kelurahan Kembang Utara Jakarta Barat. Skripsi. Prodi Keperawatan Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta, 2014

Riskesdas. Badan Penelitian dan pengembangan Kesehatan Kementerian Kesehatan RI 2013. Jakarta : Kementerian Kesehatan Indonesia, 2013

Saliban A.S. Hubungan Tingkat Pengetahuan dengan Kemampuan Ibu Merawat Bayi Baru Lahir Selama Postpartum Dini di Klinik Bersalin Mariani Medan. Jurnal Ilmiah Keperawatan Universitas Sumatera Utara. Vol. 18. No. 15. Hal 15-28, 2010.

Sari A. Gambaran tingkat kecemasan ibu primipara remaja dalam kemampuan mengurus bayi baru lahir. Jurnal Kebidanan. Vol. 13. Hal 13-25, 2011.

Yunita, L., & Mahpolah. Hubungan Umur dengan Tingkat Kecemasan Ibu Primipara pada Masa Nifas di Wilayah Kerja Puskesmas Kertak Hanyar. Dinamika Kesehatan Vol.12.No.12 , 84-92, 2013




DOI: https://doi.org/10.32807/jmu.v1i1.35

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2019 Baiq Yuni Fitri Hamidiyanti

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.


Jurnal Midwifery Update (MU)

Kampus B Jurusan Kebidanan Poltekkes Kemenkes Mataram

Jalan Kesehatan no V/10 Pajang Timur Mataram NTB

View My Stats